Uniska Kediri Sambut Kunjungan Observasi Siswi MAN 1 Kota Kediri, Kenalkan Dunia Perguruan Tinggi

Uniska Kediri Sambut Kunjungan Observasi Siswi MAN 1 Kota Kediri, Kenalkan Dunia Perguruan Tinggi

Sebanyak 20 siswi Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Kota Kediri melaksanakan kegiatan observasi ke Universitas Islam Kadiri (Uniska) Kediri pada Rabu 22 Oktober 2025, pukul 09.00 WIB. Kegiatan yang berlokasi di Ruang Rapat Lantai 1 Gedung Pusat UNISKA ini bertujuan memberikan wawasan langsung kepada para siswi mengenai lingkungan dan suasana perkuliahan di perguruan tinggi. Acara dibuka oleh Nur Rahmanti R., S.E., M.M.,  yang memberikan sambutan dan arahan tentang pentingnya mempersiapkan diri sejak dini untuk melanjutkan studi ke jenjang yang lebih tinggi.

Rombongan siswi MAN 1 Kota Kediri didampingi oleh Dosen Uniska Kediri Ririn Wahyu Arida, S.E., M.M. dan Agus Athori, S.E., S.Pd., M.M., yang turut mengantarkan peserta menuju lokasi-lokasi observasi di lingkungan kampus Uniska Kediri. Kunjungan pertama dilakukan di Laboratorium Peternakan dan Laboratorium Agroteknologi, di sana laboran memberikan penjelasan mengenai berbagai peralatan dan perlengkapan praktikum yang digunakan mahasiswi dalam kegiatan pembelajaran.  Serta alat dan fasilitas praktik pertanian modern yang menjadi sarana pendukung mahasiswi dalam memahami teknologi agrikultur terkini.

Kunjungan berlanjut ke Ruang Pojok Statistik dan Ruang Baca Fakultas Ekonomi, yang dipandu oleh Zulfia Rahmawati, S.E., M.SEI. Ia menerangkan fungsi ruang baca sebagai pusat referensi dan pengembangan literasi mahasiswi ekonomi. Setelah itu, rombongan menuju Uniska Kediri Language Center (UKLC), di sana mereka dijelaskan berbagai program pengembangan kemampuan bahasa Inggris, termasuk pelatihan TOEFL dan kursus bahasa yang menjadi fasilitas penunjang bagi mahasiswi.

Salah satu lokasi yang paling menarik perhatian peserta adalah Smart Board Mini Court Room di Fakultas Hukum Uniska Kediri. Dalam kesempatan tersebut, Dr. Zainal Arifin, S.S., S.H., M.H., selaku Dekan Fakultas Hukum Uniska Kediri, menyampaikan sambutan hangat dan apresiasi atas kunjungan para siswi. Ia menjelaskan bahwa Smart Board Mini Court Room UNISKA merupakan salah satu dari tiga fasilitas sejenis di Jawa Timur, yang berfungsi sebagai ruang simulasi sidang berbasis teknologi dan dapat digunakan untuk persidangan daring tanpa harus datang ke Jakarta. Penjelasan tersebut diperkuat oleh Dr. Saivol Virdaus, S.Sy., M.H., yang memaparkan lebih lanjut mengenai fungsi dan keunggulan fasilitas tersebut sebagai inovasi pembelajaran hukum modern.

Kegiatan observasi ditutup dengan kunjungan ke Ruang Penerimaan Mahasiswi Baru (PMB), di mana Tim PMB memberikan informasi seputar proses pendaftaran kuliah di Uniska Kediri, mulai dari tahapan administrasi hingga sistem seleksi calon mahasiswi. Dalam sesi testimoni, Salma Aulya Maghfiroh, perwakilan siswi MAN 1 Kota Kediri, menyampaikan kesan positifnya selama mengikuti kegiatan. Ia mengaku senang dan terkesan dengan keramahan sivitas akademika serta fasilitas kampus yang lengkap, terutama di Fakultas Hukum yang menjadi lokasi paling berkesan baginya. Melalui kegiatan ini, para siswi diharapkan semakin termotivasi untuk melanjutkan pendidikan tinggi dan menyiapkan diri menjadi generasi muda berilmu dan berkarakter unggul.

 

Baca Juga : Uniska Kediri Meneguhkan Peran Santri untuk Peradaban Dunia

Kegiatan observasi yang diikuti oleh siswi MAN 1 Kota Kediri ini tidak hanya memberikan pengalaman langsung mengenai suasana kehidupan kampus, tetapi juga membuka wawasan mereka tentang pentingnya melanjutkan pendidikan tinggi. Sebagai salah satu perguruan tinggi unggulan di Jawa Timur, Uniska Kediri terus berkomitmen mencetak generasi muda yang berilmu, berkarakter, dan siap bersaing di era global. Kunjungan ini menjadi momentum untuk menumbuhkan semangat belajar dan meneguhkan cita-cita para pelajar agar kelak dapat menjadi bagian dari keluarga besar Uniska Kediri.

Bagikan dengan :